Logo Datakita.co

Toyota Expo di Makassar Hadirkan Toyota Rangga, Ada Berbagai Kegiatan Menarik

Fadli
Fadli

Selasa, 11 Juni 2024 23:56

Toyota Expo di Makassar Hadirkan Toyota Rangga, Ada Berbagai Kegiatan Menarik

MAKASSAR, DATAKITA.CO – Kalla Toyota bakal menggelar Toyota Expo Rangga bertajuk “Ekspresikan Dirimu” di Trans Studio Mall, 13-23 Juni 2024.

Menariknya, Toyota Rangga akan didisplay selama 5 hari yakni 13-17 Juni dan mengundang 3500 orang dari 4 provinsi di Sulawesi.

West Region General Manager Kalla Toyota, Andika Susanto menjelaskan acara ini merupakan hak istimewa yang diberikan kepada pulau Sulawesi khususnya Makassar karena display Toyota Rangga hanya di Makassar.

“Unit Toyota Rangga sebenarnya akan ditampilkan di GIIAS 2024 Juli mendatang di Jakarta, namun dihadirkan di Makassar dalam event Toyota Ekspo Rangga,” katanya, Selasa (11/6/2024).

Andika melanjutkan, dalam display kali ini tidak ada target penjualan namun dari seluruh undangan diharapkan 10 persen melakukan pembelian.

“Kami menyebar 3500 undangan, dari situ diharapkan 10 persen melakukan penjualan. Kisaran harga sangat variatif,” ujarnya.

Sejalan dengan itu Marketing General Manager, Suliadin mengatakan kegiatan ini dirangkaikan dengan berbagai kegiatan menarik serta dirangkaikan dengan doorprize menarik yang dapat dimenangkan para undangan.

“Rangga diambil dari nama bahasa Jawa Ronggolawe. Kegiatan ini akan digelar 13 hingga 23 Juni di TSM, tapi untuk display Toyota Rangga akan didisplay pada 13 hingga 17 Juni,” jelasnya.

“Acara ini dirangkaikan dengan beragam kegiatan seperti free medikal cek up dan perpanjang SIM. Ada juga spesial benefit yang bisa diperoleh seperti banjir hadiah Macbook, Ayla hingga doorprize satu unit Toyota Rangga,” tambahnya.

 Komentar

 Terbaru

MAKASSAR25 April 2025 17:28
Sinergi HMI dan Pemerintah, Wagub Harap Promosikan Sulsel Lewat Agenda L3
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menerima audiensi dari Pengurus Badan Koordinasi (Badko) Himpunan Maha...
MAKASSAR24 April 2025 22:52
Lepas 1.165 JCH Asal Makassar, Appi Titip Doakan Kebaikan Kota Daeng
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Walikota Makassar Munafri Arifuddin melepas 1.165 Jemaah Calon Haji (JCH) asal Makassar, di Auditorium KH Muhiddin Zain ...
MAKASSAR24 April 2025 18:13
Di Hadapan Menteri, Gubernur Terima Kasih ke Presiden Prabowo Jadikan Sulsel RPJMN Ekraf
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman berkomitmen untuk menjadikan Sulsel sebagai pusat kreatif (creative hu...
BERITA24 April 2025 18:02
Berkas Tak Lengkap, Sidang Yayasan Atma Jaya Makassar Kembali Ditunda
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Sidang sengketa Yayasan Atma Jaya Makassar kembali ditunda, lantaran berkas tergugat intervensi tidak lengkap. Diketahui, da...