Logo Datakita.co

Tepis Sekretarisnya Dukung Dilan, DPC NasDem Manggala: Lutfi Bukan Lagi Pengurus NasDem

Aditya
Aditya

Senin, 24 Agustus 2020 23:50

Ketua DPC NasDem Kecamatan Manggala, Hasrun Haruna (Accung) saat mendampingi sosialisasi Fatmawati Rusdi, belum lama ini.
Ketua DPC NasDem Kecamatan Manggala, Hasrun Haruna (Accung) saat mendampingi sosialisasi Fatmawati Rusdi, belum lama ini.

MAKASSAR, DATAKITA.CO – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) NasDem Kecamatan Manggala, Hasrun Haruna menepis adanya isu terkait Sekretarisnya beralih dukungan ke Deng Ical-Fadly Ananda.

Accung-sapaan karibnya menegaskan, bahwa Lutfi seperti yang diberitakan beberapa media memilih memenangkan DILAN dari pada usungan Partai NasDem (DP-Fatma) tidak lagi berstatus sebagai sekretaris DPC Manggala.

Lutfi bukan lagi sebagai pengurus partai sejak 2018 lalu. Sehingga tidak menjadi masalah jika yang bersangkutan memilih dan mendukung kandidat lain.

“Jadi kami perlu memberikan klarifikasi. Bahwa sekretaris DPC NasDem Manggala berada di kubu lain itu tidak benar, Lutfi bukan lagi berstatus sebagai pengurus, apalagi sekretaris,” tegas Accung, Senin (24/8/2020).

Senada dengan Accung, Ketua Forum DPC NasDem se Kota Makassar, Muhajir mengatakan, seluruh struktur partai telah diperintahkan untuk satu komando memenangkan DP-Fatma dalam kontestasi Pilwalkot tahun ini.

“Kita all out mendukung Danny- Fatma sebagai calon Wali Kota Makassar 2020 berdasarkan instruksi partai,” katanya.

Sementara itu, Mochtar Djuma,menjelaskan, bahwa sesuai AD/ART yang dianut mengharuskan semua kader dan pengurus untuk patuh terhadap keputusan partai. Siapa pun yang berani ‘membelot’ akan mendapat teguran maupun sanksi.

“Kita di NasDem telah mengevaluasi semua yang dianggap tidak patuh, jadi semua sudah kami clearkan,” ujarnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

POLITIK25 Maret 2025 18:39
Idris Minta Masyarakat Melapor Jika Korporasi Langgar Regulasi Lingkungan
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Anggota DPRD Kota Makassar, Idris menggelar sosialisasi penyebarluasan peraturan daerah (Perda) Nomor 9 tentang Perlindu...
MAKASSAR25 Maret 2025 16:35
Jelang Lebaran, Walikota Makassar Cek Harga Pangan di Pasar Tradisional dan Ritel Modern
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Menjelang Hari Raya Idulfitri, Pemerintah Kota Maikassar memastikan stabilitas harga pangan tetap terjaga. Walikota Maka...
MAKASSAR25 Maret 2025 16:09
Ketua TP PKK Enrekang Dukung Pemberdayaan Perempuan dan UMKM Lewat Preloved Charity
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Ketua TP PKK Kabupaten Enrekang, Hj. Ratnawati Yusuf R turut serta dalam kegiatan Preloved Charity and Fashion Show yang...
MAKASSAR25 Maret 2025 13:16
Walikota Makassar Soroti Banjir di Jl AP Pettarani dan Urip Sumoharjo, BBWS Tekankan Pembenahan Drainase
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Walikota Makassar, Munafri Arifuddin, menggelar audiensi dengan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Pompengan Jeneberang guna ...