Logo Datakita.co

Hasil Pengundian Nomor Urut Pilwalkot Makassar: Mulia 1, Sehati 2, Inimi 3, Aman 4

Fadli
Fadli

Senin, 23 September 2024 22:08

Hasil Pengundian Nomor Urut Pilwalkot Makassar: Mulia 1, Sehati 2, Inimi 3, Aman 4

MAKASSAR, DATAKITA.CO – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Makassar secara resmi telah melakukan pengundian nomor urut bagi pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar yang akan bertarung dalam pemilihan walikota dan wakil walikota (Pilwalkot) Makassar 2024.

Pengundian nomor urut berlangsung di Hotel Claro Makassar, Senin (23/9/2024), dan dihadiri oleh seluruh pasangan calon, tim sukses, serta para pendukung yang antusias menyaksikan momen penting tersebut.

Hasil dari pengundian nomor itu, untuk pasangan Munafri Arifuddin dan Aliyah Mustika Ilham (Mulia) mendapatkan nomor urut 1. Sementara pasangan Andi Seto Asapa dan Rezki Mulfiati Lutfi (Sehati) mendapat nomor 2.

Kemudian pasangan Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari Fauzi (Inimi) mendapatkan nomor urut 3, dan pasangan Muhammad Arsyid Amri serta Abdul Rahman Bando (Aman) mendapatkan nomor urut 4.

Ketua KPU Kota Makassar, Andi Yasir Arafat mengatakan, dengan hasil pengundian ini, para pasangan calon kini bersiap untuk memasuki tahapan kampanye, di mana mereka akan memperkenalkan visi dan misi masing-masing untuk memajukan Makassar.

“Pilkada 2024 menjadi momentum penting bagi masyarakat untuk memilih pemimpin yang akan membawa perubahan dan kemajuan bagi kota mereka empat kandidat pasangan calon,” katanya.

Ditambahkan, pemungutan suara untuk Pilkada Makassar dijadwalkan berlangsung pada 27 November 2024. Masyarakat Makassar diharapkan dapat menggunakan hak pilih mereka dengan bijak.

“Memilih pemimpin yang mampu membawa harapan dan solusi bagi berbagai tantangan yang dihadapi kota ini,” ujarnya.

Proses pengundian berjalan lancar dengan pengawalan ketat dari aparat keamanan dan tetap menjaga ketertiban. Setiap pasangan calon menerima nomor urut mereka dengan semangat positif, sementara para pendukungnya memberikan sorakan semangat yang menambah semarak acara tersebut.

Suasana penuh kehangatan dan sportifitas terpancar, mencerminkan kesiapan mereka untuk memasuki tahap berikutnya dalam pesta demokrasi ini.

 Komentar

 Terbaru

POLITIK11 Oktober 2024 19:15
Didampingi Ketua DPRD Makassar, Rezki Gaungkan Perubahan Nyata di Wilayah Tamalanrea
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Kehadiran calon Wakil Wali Kota Makassar nomor urut 2, Rezki Mulfiati Lutfi memang menjadi magnet bagi masyarakat Kota M...
DAERAH11 Oktober 2024 18:28
Tanam dan Panen Padi di Gowa, Mentan Tegaskan Modernisasi Kunci Peningkatan Produksi
GOWA, DATAKITA.CO – Menteri Pertanian RI, Andi Amran Sulaiman, melakukan panen sekaligus menanam padi di lahan seluas 300 hektar di Dusun Sailon...
POLITIK11 Oktober 2024 17:57
Kebetulan Ketemu Seto di Warkop, Kerabat IAS: Tidak Ada Titip Program!
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Ketua Tim Pemenangan Mulia, Dr Ilham Arief Sirajuddin (IAS) secara tidak sengaja bertemu calon walikota Makassar Andi Se...
POLITIK11 Oktober 2024 13:03
IAS Titip Program kepada Andi Seto
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Seperti biasa sepulang dari masjid Solat Subuh, Calon Wali Kota Makassar, Andi Seto Asapa berbincang santai bersama seju...