Logo Datakita.co

Aliyah Mustika Ilham Minta Faskes di Sulsel Mudahkan Layanan Kesehatan Masyarakat

Fadli
Fadli

Jumat, 09 Februari 2024 22:12

Anggota Komisi IX DPR RI Fraksi Partai Demokrat, Daerah Pemilihan Sulsel 1, Aliyah Mustika Ilham, saat sosialisasi Budaya Mutu dan Keselamatan Pasien di Fasilitas Pelayanan Kesehatan bersama mitra kerja Kemenkes RI di Hotel Four Points By Sheraton Makassar, Jumat (9/2/2024).
Anggota Komisi IX DPR RI Fraksi Partai Demokrat, Daerah Pemilihan Sulsel 1, Aliyah Mustika Ilham, saat sosialisasi Budaya Mutu dan Keselamatan Pasien di Fasilitas Pelayanan Kesehatan bersama mitra kerja Kemenkes RI di Hotel Four Points By Sheraton Makassar, Jumat (9/2/2024).

MAKASSAR, DATAKITA.CO – Anggota Komisi IX DPR RI Fraksi Partai Demokrat, Daerah Pemilihan Sulsel 1, Aliyah Mustika Ilham menyerukan kepada fasilitas kesehatan (faskes) di Sulawesi Selatan untuk memudahkan layananan kesehatan masyarakat.

Hal ini ditegaskan Aliyah Mustika Ilham di hadapan ratusan peserta sosialisasi Budaya Mutu dan Keselamatan Pasien di Fasilitas Pelayanan Kesehatan bersama mitra kerja Kemenkes RI di Hotel Four Points By Sheraton Makassar, Jumat (9/2/2024).

“Saat ini banyak sekali keluhan terkait pelayanan kesehatan baik di Puskesmas hingga Rumah Sakit yang menyulitkan masyarakat (pasien) saat berobat. Tentu hal tersebut tidak bisa dibiarkan berkelanjutan,” tegas Aliyah Mustika Ilham.

Sebab, kata Aliyah, semua masyarakat berhak mengakses faskes dan mendapat pelayanan yang baik. Dan katanya, tidak ada pembeda sedikitpun.

Untuk itu, dirinya menyerukan adanya kemudahan layanan kesehatan masyarakat.

“Kami meminta dengan tegas kepada seluruh faskes di Sulsel agar memudahkan masyarakat saat berobat. Dan berharap tidak ada lagi keluhan pasien yang tidak terlayani dengan baik,” tegasnya lagi.

Sosialisasi tersebut turut dihadiri Administator Kesehatan Ahli Pertama Dinkes Kota Makassar Pasmawati, Pengelola Pengadaan Barang dan Jasa Ahli Madya, Sekretariat Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan Kemenkes RI Jamaluddin Lendang, serta ratusan peserta dari berbagai kalangan masyarakat.

 Komentar

 Terbaru

MAKASSAR18 Mei 2024 23:50
Usai Dilantik, Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Gelar Rapat Terbatas Bersama Kepala OPD
JAKARTA, DATAKITA.COM – Setelah dilantik, Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Prof Zudan Arif Fakrulloh langsung menggelar rapat terbat...
MAKASSAR18 Mei 2024 21:11
Jabat Pj Gubernur Sulsel, Berikut Profil Zudan Arif Fakrulloh
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Zudan Arif Fakrulloh adalah seorang birokrat Indonesia yang saat ini menjabat sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Se...
POLITIK18 Mei 2024 17:52
Sulsel Siap Laksanakan Pilkada Serentak 27 November 2024
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Provinsi Sulsel, Muhammad Rasyid, mewakil Pj Gubernur Sulsel menghad...
BERITA18 Mei 2024 15:40
Hasanuddin Leo Bersama Ketua PKK Makassar Bahas Perda ASI Eksklusif
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Anggota DPRD Kota Makassar, Hasanuddin Leo menggelar Sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Nomor 3 Tahun 2016 tentang Pem...