Logo Datakita.co

Jabat Pj Gubernur Sulsel, Berikut Profil Zudan Arif Fakrulloh

Fadli
Fadli

Sabtu, 18 Mei 2024 21:11

Menteri Dalam Negeri saat melantik Zudan Arif Fakrulloh sebagai Pj Gubernur Sulsel, Jumat, 17 Mei 2024.
Menteri Dalam Negeri saat melantik Zudan Arif Fakrulloh sebagai Pj Gubernur Sulsel, Jumat, 17 Mei 2024.

MAKASSAR, DATAKITA.CO – Zudan Arif Fakrulloh adalah seorang birokrat Indonesia yang saat ini menjabat sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel). Ia dilantik oleh Menteri Dalam Negeri, Jumat, 17 Mei 2024.

Prof Zudan saat ini juga menjabat sebagai Sekretaris Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) sejak 15 Maret 2023.

Sebelumnya, Zudan Arif Fakrulloh tercatat pernah menduduki jabatan Direktur Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia dari 1 Juli 2015 hingga 15 Maret 2023, Penjabat Gubernur Gorontalo antara 28 Oktober 2016 hingga 12 Mei 2017, dan Pj Gubernur Sulawesi Barat 12 Mei 2023 hingga 12 Mei 2024.

Lahir pada 24 Agustus 1969 di Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia, Zudan adalah lulusan Universitas Sebelas Maret dan telah menyelesaikan pendidikan magister dan doktornya di Universitas Diponegoro pada bidang Ilmu Hukum.

Selain karirnya di birokrasi, juga dikenal sebagai akademisi dan ahli di bidang Hukum Administrasi Negara dan Sosiologi Hukum.

Zudan dianugerahi sebagai Guru Besar Termuda dalam komunitas intelektual Ilmu Hukum Indonesia pada usia 35 tahun dan terus mengajar di berbagai kampus di Indonesia.

Zudan menikah dengan Ninuk Triyanti dan dikaruniai tiga orang anak. Sebagai seorang birokrat yang aktif, Zudan Arif Fakrulloh telah mengoleksi 31 penghargaan level nasional dan 5 penghargaan internasional selama karirnya di Dukcapil. (*)

 Komentar

 Terbaru

MAKASSAR25 Januari 2025 21:29
Emado’s Hadirkan 2 Outlet di Makassar, Ada Spesial Promo
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Emado’s, salah satu restoran dengan makanan khas Timur Tengah yang telah memiliki 90 cabang di Indonesia, kini membuka...
MAKASSAR25 Januari 2025 14:17
Sulsel Expo 2025 Diharapkan Tarik Lebih Banyak Investor
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Sulsel Expo Tahun 2025 akan digelar 20 – 24 Agustus mendatang. Soft launching event besar tersebut telah dilakukan...
DAERAH24 Januari 2025 19:01
Uji Coba Makan Bergizi dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Luwu
LUWU, DATAKITA.CO – Pj Gubernur Sulsel Prof Fadjry Djufry didampingi Pj Ketua PKK Sulsel, Andi Indriaty Syaiful, menyampaikan apresiasi terhadap...
POLITIK24 Januari 2025 18:08
Tak Ada Sengketa Pilkada, 14 Bupati-Wabup Terpilih di Sulsel Dijadwalkan Dilantik 6 Februari
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Sebanyak 14 pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati (bupati-wabup) terpilih hasil Pilkada 2024 di Sulawesi Selat...