Logo Datakita.co

Rossy Timur: Pemberdayaan Masyarakat Jadi Prioritas TP PKK

Fadli
Fadli

Selasa, 22 September 2020 21:45

Rossy Timur: Pemberdayaan Masyarakat Jadi Prioritas TP PKK

MAKASSAR, DATAKITA.CO – Ketua Tim Penggerak PKK Kota Makassar Rossy Timur Wahyuningsih melantik Ketua TP PKK Kecamatan Ujung Pandang dan Mariso.

Ketua TP PKK Kecamatan yang baru dilantik yakni Ketua TP PKK Kecamatan Ujung Pandang Hj Nurbaya Andi Badi menggantikan Hj Fatma Wahyuddin Zulkifli dan Ketua TP PKK Kecamatan Mariso Rahmaniah menggantikan Syamsiah Usman.

Dalam sambutannya, Rossy Timur mengingatkan prioritas tim penggerak PKK yakni pemberdayaan masyarakat.

“Pemberdayaan masyarakat merupakan hal yang mendapat prioritas, sejalan dengan visi PKK untuk mewujudkan keluarga beriman, bertaqwa, berakhlak mulia, berbudi luhur, sehat sejahtera lahir dan batin,” ujarnya, Senin (21/9/2020).

Untuk mencapai visi tersebut, dibutuhkan kerja keras, tanggung jawab, serta tanggap atas perkembangan perkotaan, guna mensukseskan 10 program pokok PKK.

Selain itu, Ketua TP PKK Makassar juga mengharapkan agar Ketua TP PKK Kecamatan yang baru dilantik untuk segera berkoordinasi dengan tim penggerak PKK di wilayahnya dalam pelaksanaan program kerja.

“Segera berkoordinasi agar hasil maksimal sesuai dengan situasi dan kondisi wilayah masing-masing,” jelasnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

OLAHRAGA13 Februari 2025 18:41
Piala Asia U-20: Garuda Muda Optimistis Raih Poin di Laga Perdana Lawan Iran
DATAKITA.CO – Timnas Indonesia U-20 dalam kondisi siap tempur menghadapi laga perdana Piala Asia U-20 2025 melawan Iran pada Kamis malam ini, (1...
MAKASSAR13 Februari 2025 16:00
Harap Ada Solusi Permanen untuk Tangani Banjir di Makassar, Pj Gubernur: Agar Tidak Terulang
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Penjabat Gubernur Sulsel Prof Fadjry Djufry meninjau langsung beberapa titik banjir yang terjadi di Kota Makassar, Rabu,...
MAKASSAR13 Februari 2025 14:46
Pengungsi Korban Banjir di Manggala Tersebar di 12 Titik, SKPD Pemkot Makassar Bantu Ribuan Nasi Kotak
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kota Makassar menunjukkan solidaritas tinggi dengan menggalang bantuan berupa 1.245 nas...
OLAHRAGA13 Februari 2025 12:00
PSM Makassar Dilanda Badai Cedera Jelang Tandang ke Markas PSIS Semarang
MAKASSAR, DATAKITA.CO – PSM Makassar sedang dilanda badai pemain cedera. Kondisi ini menjadi kurang ideal jelang laga tandang melawan PSIS Semar...