Logo Datakita.co

PSM Makassar Vs Borneo FC Berakhir Imbang 1-1

Fadli
Fadli

Sabtu, 30 Maret 2024 00:46

Laga PSM Makassar melawan Borneo FC berakhir imbang dengan skor 1-1, di Stadion Batakan, Balikpapan, Jumat (29/3/2024). (@PSM_Makassar)
Laga PSM Makassar melawan Borneo FC berakhir imbang dengan skor 1-1, di Stadion Batakan, Balikpapan, Jumat (29/3/2024). (@PSM_Makassar)

BALIKPAPAN, DATAKITA.CO – Laga PSM Makassar menghadapi Borneo FC berakhir imbang dengan skor 1-1 dalam lanjutan Liga 1 yang berlangsung di Stadion Batakan, Balikpapan, Jumat (29/3/2024).

Dengan memetik satu poin, kini PSM masih tertahan di posisi ke-12 dengan 38 poin. Sementara bagi Borneo FC, hasil imbang membuatnya tetap kokoh di puncak klasemen dengan 70 poin.

Borneo FC unggul lebih dulu lewat gol yang dicetak oleh Muhammad Sihran pada menit ke-9. Skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Borneo FC.

PSM sempat mencetak gol lewat Victor Mansaray pada menit ke-23, namun dianulir wasit karena dianggap offside. Hingga babak pertama usai, skor 1-0 tetap bertahan.

Pada babak kedua, PSM berusaha untuk menyamakan kedudukan dengan melakukan bebeapa kali serangan ke jantung pertahanan Borneo FC.

Hasilnya, PSM berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-59 lewat Victor Mansaray.

Skor imbang membuat kedua tim terus saling melakukan serangan. Namun, hingga babak kedua usai, skor 1-1 tetap bertahan.

 Komentar

 Terbaru

OLAHRAGA27 Juli 2024 10:14
Indonesia dan Malaysia Siap Berikan Tontonan Menarik di Laga Semifinal Piala AFF U-19
SURABAYA, DATAKITA.CO – Timnas U-19 Indonesia dan Malaysia akan bertemu di laga semifinal ASEAN U-19 Boys Championship 2024 atau Piala AFF U-19 ...
BERITA26 Juli 2024 23:55
Setelah Kades, Masa Jabatan 494 Anggota BPD di Sinjai Diperpanjang
SINJAI, DATAKITA.CO – Penjabat (Pj) Bupati Sinjai TR Fahsul Falah mengukuhkan perpanjangan masa jabatan Badan Pemusyawaratan Desa (BPD) se-Kabup...
POLITIK26 Juli 2024 22:01
Syaharuddin Alrif Temui Surya Paloh, Bahas Pilkada dan Pilgub Sulsel
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Sekretaris DPW Partai NasDem Sulsel Syaharuddin Alrif menemui Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Paloh. Pertemuan berlan...
DAERAH26 Juli 2024 18:17
Pansus RPJPD DPRD Sulsel Kunker ke Takalar, Ini Harapan Sekda
TAKALAR, DATAKITA.CO – Pansus Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Sulawesi Selata tahun 2025-2045 melakukan kunjungan kerja (kunke...