Logo Datakita.co

NasDem Makassar Bagikan APD ke RT/RW

Aditya
Aditya

Kamis, 02 Juli 2020 18:58

NasDem Makassar Bagikan APD ke RT/RW

MAKASSAR, DATAKITA.CO – Partai NasDem Kota Makassar kembali mendistribusi bantuan untuk penanganan covid-19. Kali ini, Alat Pelindung Diri (APD) dibagikan keseluruh RT/RW melalui NasDem Peduli.

Sekertaris NasDem Kota Makassar, Ari Ashari Ilham menyampaikan, penyaluran APD ini lantaran melihat tingginya angka kasus covid-19 di Makassar. Pembagian APD ke tingkat RT/RW sebagai bentuk perhatian partai NasDem.

“Jadi, kita bagikan APD ini keseluruh RT/RW. Kenapa? Ini untuk melindungi RT/RW ketika mendatangi rumah warga yang terindikasi covid,” ungkap Ari Ashari Ilham, Kamis (2/7).

Pasalnya, sambung Ari, setiap peristiwa dimana ada warga terindikasi covid-19 maka peran RT/RW sangat dibutuhkan. Selain itu, RT/RW sebagai penyambung informasi dari pemerintah kota (Pemkot).

“Mereka ini (RT/RW) yang mengetahui kondisi warganya. Mereka juga perlu dilindungi,” bebernya.

Untuk distribusi APD ini, kata Ari, pihaknya akan memprioritaskan wilayah yang berada zona merah. Diketahui, penyebaran covid tertinggi berada di empat kecamatan, yaitu Panakukang, Tamalate, Rappocini dan Biringkanaya.

“Kita lihat zonanya dulu. Kalau masuk zona merah itu kita utamakan,” ucapnya.

 Komentar

 Terbaru

MAKASSAR13 September 2024 21:44
4.067 PPPK Lingkup Pemkot Makassar Terima SK
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Walikota Makassar Moh Ramdhan Pomanto menyerahkan SK Penyesuaian Masa Kerja 4.067 orang Pegawai Pemerintah dengan Perjan...
POLITIK13 September 2024 17:42
Hanura Makassar Siap Gerakkan Mesin Partai untuk Menangkan Mulia
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Hanura Kota Makassar menjadi salah satu partai pengusung bakal pasangan calon Walikota dan W...
MAKASSAR13 September 2024 15:21
Balai Pengelola Transportasi Darat Buka Median Jalan untuk Akses Langsung Pertigaan Antang-Perintis, Danny Pomanto: Cocok
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Walikota Makassar Moh Ramdhan Pomanto setuju langkah Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTF) Kelas II Sulsel untuk mem...
POLITIK13 September 2024 01:52
Fatmawati Ajak Generasi Muda Takalar Siap Hadapi Bonus Demografi
TAKALAR, DATAKITA.CO – Indonesia yang diperkirakan akan mengalami bonus demografi pada tahun 2030-2045 menjadi topik utama talk show bakal calon...