MAKASSAR, DATAKITA.CO – Ketua DPRD Sulawesi Selatan (Sulsel), Andi Rachmatika Dewi kembali menemui konstituennya dalam agenda reses.

Kali ini, wanita yang akrab disapa Cicu itu menggelar reses masa persidangan II di Jalan BTN Hartaco Indah, Kelurahan Balang Baru, Kecamatan Tamalate, Senin (3/3/2025).
Beragam aspirasi yang disampaikan warga kepada Cicu. Namun yang paling banyak diminta adalah pengadaan fasilitas keagamaan.
Baca Juga :
Kepada Cicu, warga meminta fasilitas keagamaan seperti speaker dan alat ibadah itu dihadirkan di sejumlah masjid. Sehingga aktivitas di masjid selain ibadah bisa dilakukan.
Ketua Nasdem Makassar itu menanggapi dengan serius. Dia menegaskan, segera memberikan fasilitas tersebut dengan berkoordinasi dengan pemerintah setempat.
“Tentu kita akan siapkan dalam waktu dekat karena kalau masalah keagamaan itu masalah penting bagi umat,” ujarnya.
Bagi Cicu, pendidikan moral juga penting. Hal itu bisa didapatkan hanya saat menjalankan kegiatan keagamaan di rumah ibadah.
“Jadi selain pendidikan di sekolah, pendidikan karakter itu dibentuk di lingkungan masjid baik itu saat kita mengaji atau hal lain. Saya senang kalau kegiatan seperti ini rutin dilakukan,” tambahnya.
Dia menegaskan, semua aspirasi warga selain pengadaan fasilitas keagamaan akan ditindaklanjuti. Reses menjadi momentum yang tepat untuk menyampaikan keluh kesah mereka.
“Kita pastikan semua diakomodir. Ini adalah momennya sekaligus saya ingin ketemu dengan bapak ibu semua yang selalu bersama dengan saya sampai saat ini,” tutupnya. (*)
Komentar