Logo Datakita.co

Turunkan Bacaleg Potensial, Taufan Pawe Optimistis Golkar Sulsel Capai Target Kursi DPR RI

Fadli
Fadli

Senin, 02 Januari 2023 17:03

Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel, Taufan Pawe.
Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel, Taufan Pawe.

MAKASSAR, DATAKITA.CO – Ketua Golkar Sulsel, Taufan Pawe optimistis bisa mengunci tujuh kursi untuk DPR RI. Itu, dari target 10 kursi pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 mendatang.

“Target kami 10 kursi. Tapi mungkin capaiannya cuma 7 kursi untuk ke Senayan. Tapi itu sudah memenuhi target yang diharapkan DPP Partai Golkar,” kata Taufan Pawe, Senin (2/1/2023).

TP, akronim namanya, mengatakan bahwa komposisi capaian tersebut yakni minimal dua kursi setiap daerah pemilihan (Dapil). Sebab, dirinya begitu yakin dengan komposisi Bacalegnya saat ini.

“Target Partai Golkar itu merebut 2 kursi atau lebih di tiap daerah pemilihan untuk caleg DPR RI. Agar mencapai target yang diinginkan pengurus pusat,” ujarnya.

Walikota Parepare dua periode ini menuturkan, Golkar Sulsel akan menurunkan Bacaleg potensial di setiap Dapil. Meski saat ini, TP belum berani menyampaikannya secara keseluruhan.

Sementara proses perekrutan Caleg Golkar juga tidak sembarangan. TP akan melakukan seleksi ketat dengan menerapkan uji kelayakan dan kepatutan.

“Mereka para Bacaleg nantinya akan dilakukan fit and proper test. Nanti kami bentuk tim. Apakah mereka siap lahir dan batin. Jangan sampai cuma siap lahir saja,” jelasnya.

 Komentar

 Terbaru

MAKASSAR21 Maret 2023 22:46
Soal Indeks Keamanan Informasi, Diskominfo SP Bali-Sulsel Sharing Knowledge
DENPASAR, DATAKITA.CO – Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Diskominfo-SP) Provinsi Sulsel dan Provinsi Bali sharing atau b...
DAERAH21 Maret 2023 15:45
Kembalikan Kejayaan Sutera, Gubernur Andi Sudirman dan Bupati Soppeng Tanam Bibit Murbei
SOPPENG, DATAKITA.CO – Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman secara simbolis melakukan penanaman perdana 1,5 juta bibit murbei. Dimul...
DAERAH21 Maret 2023 11:01
Disupport Rp 30 M Bantuan Keuangan, Gubernur Andi Sudirman Resmikan Jembatan Kembar di Parepare
PAREPARE, DATAKITA.CO – Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman meresmikan pembangunan Jembatan Kembar yang berlokasi di Kecamatan Bacu...
DAERAH20 Maret 2023 23:48
Gubernur Andi Sudirman Beri Bantuan Keuangan Rp10 Miliar untuk Pembangunan Kota Parepare
PAREPARE, DATAKITA.CO – Puncak peringatan HUT Kota Parepare ke-63 Tahun digelar di Rujab Walikota Parepare, Senin 20 Maret 2023. Acara ini dihad...