Logo Datakita.co

Seorang Nelayan Ditemukan Meninggal setelah Dilakukan Pencarian Selama 5 Hari

Fadli
Fadli

Sabtu, 09 Desember 2023 18:00

Seorang Nelayan Ditemukan Meninggal setelah Dilakukan Pencarian Selama 5 Hari

MAMUJU, DATAKITA.CO – Tim SAR Gabungan berhasil menemukan korban kecelakaan, seorang nelayan yang diduga terjatuh dari perahu di perairan Bulutakkang, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar), setelah dilakukan pencarian selama lima hari.

Korban ditemukan Sabtu sekira pukul 13.15 WITA dalam kondisi meninggal dunia. Jenazah korban ditemukan sekitar 200 meter dari lokasi kejadian.

Sebelumnya dilaporkan, telah terjadi kecelakaan, dimana satu orang diduga terjatuh dari perahu atas nama Usman (26).

Berkat upaya pencarian, korban telah ditemukan tim SAR Gabungan dalam kondisi meninggal dunia.

“Kami segera evakuasi mayat tersebut dengan menggunakan Rubber Boat dari tim SRU,” kata Komandan Tim SAR Akmal Suryadil.

Usai menemukan jasad korban, tim SAR gabungan pun langsung membawa korban menuju rumah duka. Kemudian tim menyerahkan ke keluarga korban untuk segera dimakamkan.

“Jenazah korban langsung kami serahkan kepada keluarga di rumah duka untuk dilakukan pemakaman,” jelas Akmal.

Dengan ditemukannya korban, operasi SAR dinyatakan selesai/ditutup.

 Komentar

 Terbaru

MAKASSAR25 Januari 2025 21:29
Emado’s Hadirkan 2 Outlet di Makassar, Ada Spesial Promo
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Emado’s, salah satu restoran dengan makanan khas Timur Tengah yang telah memiliki 90 cabang di Indonesia, kini membuka...
MAKASSAR25 Januari 2025 14:17
Sulsel Expo 2025 Diharapkan Tarik Lebih Banyak Investor
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Sulsel Expo Tahun 2025 akan digelar 20 – 24 Agustus mendatang. Soft launching event besar tersebut telah dilakukan...
DAERAH24 Januari 2025 19:01
Uji Coba Makan Bergizi dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Luwu
LUWU, DATAKITA.CO – Pj Gubernur Sulsel Prof Fadjry Djufry didampingi Pj Ketua PKK Sulsel, Andi Indriaty Syaiful, menyampaikan apresiasi terhadap...
POLITIK24 Januari 2025 18:08
Tak Ada Sengketa Pilkada, 14 Bupati-Wabup Terpilih di Sulsel Dijadwalkan Dilantik 6 Februari
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Sebanyak 14 pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati (bupati-wabup) terpilih hasil Pilkada 2024 di Sulawesi Selat...