Logo Datakita.co

Respon Postingan Pengungsi di Facebook, Wagub Sulsel Kirim Bantuan Susu dan Popok ke Masamba

Fadli
Fadli

Jumat, 17 Juli 2020 23:37

Para pengungsi korban banjir bandang di Masamba, Luwu Utara, terlihat senang mendapatkan bantuan dari Wagub Sulsel.
Para pengungsi korban banjir bandang di Masamba, Luwu Utara, terlihat senang mendapatkan bantuan dari Wagub Sulsel.

MAKASSAR, DATAKITA.CO – Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman merespon langsung sebuah postingan di Facebook dari seorang pengungsi yang membutuhkan susu dan popok untuk anaknya.

“Butuh sekali ka susu dan popok. Biarmi nda makan ka yg penting ada susunya anakku,” begitu bunyi postingan salah seorang pengungsi yang langsung direspon cepat Wagub dengan mengirim bantuan ke posko pengungsian.

Wagub Sulsel mengirim utusan untuk membawa bantuan berupa susu beragam jenis serta popok beragam ukuran di posko pengungsian di Masjid Nurul Yaqin Kappuna Kecamatan Masamba, Kabupaten Luwu Utara, Kamis (16/7/202) malam.

Ali staf utusan Wagub Sulsel mengaku, susu dan popok merupakan bantuan yang sangat diperlukan oleh masyarakat pasca banjir bandang di Kabupaten Luwu Utara tetapi jarang dijadikan bahan bantuan.

“Suplemen susu bayi dan popok dipilih karena item tersebut jarang dijadikan bahan bantuan tetapi sangat diperlukan oleh masyarakat,” ucap staf Wagub Sulsel, Arif.

Anak-anak pengungsi korban banjir bandang sangat gembira melihat kedatangan staf Wagub Sulsel. Mereka mendapat bantuan susu. Bahkan ada yang memeluk susu itu dengan raut wajah yang tersenyum senang.

“Kami ucapkan banyak terima kasih kepada Bapak Wagub Sulsel atas bantuan yang telah diberikan kepada kami serta anak-anak kami,” ujar salah satu pengungsi.

Diketahui, bencana banjir bandang yang terjadi di lima kecamatan di Kabupaten Luwu Utara (Lutra) pada Senin malam (13/7), membuat ratusan masyarakat harus mengungsi di beberapa titik. (*)

 Komentar

 Terbaru

OLAHRAGA13 Februari 2025 18:41
Piala Asia U-20: Garuda Muda Optimistis Raih Poin di Laga Perdana Lawan Iran
DATAKITA.CO – Timnas Indonesia U-20 dalam kondisi siap tempur menghadapi laga perdana Piala Asia U-20 2025 melawan Iran pada Kamis malam ini, (1...
MAKASSAR13 Februari 2025 16:00
Harap Ada Solusi Permanen untuk Tangani Banjir di Makassar, Pj Gubernur: Agar Tidak Terulang
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Penjabat Gubernur Sulsel Prof Fadjry Djufry meninjau langsung beberapa titik banjir yang terjadi di Kota Makassar, Rabu,...
MAKASSAR13 Februari 2025 14:46
Pengungsi Korban Banjir di Manggala Tersebar di 12 Titik, SKPD Pemkot Makassar Bantu Ribuan Nasi Kotak
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kota Makassar menunjukkan solidaritas tinggi dengan menggalang bantuan berupa 1.245 nas...
OLAHRAGA13 Februari 2025 12:00
PSM Makassar Dilanda Badai Cedera Jelang Tandang ke Markas PSIS Semarang
MAKASSAR, DATAKITA.CO – PSM Makassar sedang dilanda badai pemain cedera. Kondisi ini menjadi kurang ideal jelang laga tandang melawan PSIS Semar...