Logo Datakita.co

Prof Rudy Minta Smart City Makassar Fokus di Tiga Bidang Ini

Redaksi
Redaksi

Senin, 27 Juli 2020 20:41

Prof Rudy Minta Smart City Makassar Fokus di Tiga Bidang Ini

MAKASSAR, DATAKITA.CO – Penjabat Wali Kota Makassar, Prof Rudy Djamaluddin, menggelar pertemuan dengan Kepala Kantor Konsulat Jenderal Jepang di Makassar, Miyakawa Katsutoshi di War Room, Balaikota Makassar, Senin, 27 Juli 2020. Pertemuan ini merupakan tindak lanjut dari kedua belah pihak untuk penerapan Smart City di Kota Makassar.

Prof Rudy meminta Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Makassar mengembangkan Smart City untuk tiga bagian. Diantaranya Layanan Kesehatan, Keamanan, dan Pergerakan Orang.

“Kita jangan muluk-muluk dulu. Kita fokus pada tiga program ini saja dulu,” kata Prof Rudy.

Ia meminta Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) terkait membuat rencana Smart City Layanan Kesehatan, Keamanan, dan Pergerakan Orang dalam mencapai target ideal.

“Jadi nanti kita jabarkan apanya yang kurang dan apa yang sudah ada. Nantinya hal ini kita dorong ke Pak Miyakawa untuk membantu kita menghubungkan dengan pihak berkompeten di Jepang yang bisa meningkatkan itu,” jelasnya.

Sementara Miyakawa Katsutoshi mengatakan, pertemuan ini merupakan tindak lanjut Konferensi Smart City di Makassar oleh Japan Association Smart Cities in ASEAN (JASCA), pada 27 Februari lalu.

Ia menambahkan, tujuan kunjungan ini untuk menjajaki salah satu kemungkinan kerjasama dengan pihak perusahaan Jepang. Hasil kunjungan ini akan disampaikan ke pihak JASCA dan diharapkan dapat dibahas lebih lanjut untuk mengetahui apa yang mereka bisa kerjasamakan.

“Semoga kerjasama Jepang-Makassar di bidang Smart City bisa terlaksana dengan baik dan bisa menjadi contoh bagi kota-kota lain di ASEAN kedepannya,” harapnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

POLITIK25 Maret 2025 18:39
Idris Minta Masyarakat Melapor Jika Korporasi Langgar Regulasi Lingkungan
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Anggota DPRD Kota Makassar, Idris menggelar sosialisasi penyebarluasan peraturan daerah (Perda) Nomor 9 tentang Perlindu...
MAKASSAR25 Maret 2025 16:35
Jelang Lebaran, Walikota Makassar Cek Harga Pangan di Pasar Tradisional dan Ritel Modern
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Menjelang Hari Raya Idulfitri, Pemerintah Kota Maikassar memastikan stabilitas harga pangan tetap terjaga. Walikota Maka...
MAKASSAR25 Maret 2025 16:09
Ketua TP PKK Enrekang Dukung Pemberdayaan Perempuan dan UMKM Lewat Preloved Charity
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Ketua TP PKK Kabupaten Enrekang, Hj. Ratnawati Yusuf R turut serta dalam kegiatan Preloved Charity and Fashion Show yang...
MAKASSAR25 Maret 2025 13:16
Walikota Makassar Soroti Banjir di Jl AP Pettarani dan Urip Sumoharjo, BBWS Tekankan Pembenahan Drainase
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Walikota Makassar, Munafri Arifuddin, menggelar audiensi dengan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Pompengan Jeneberang guna ...