Logo Datakita.co

Polda Umumkan 13 Tersangka Kasus Pembangunan RS Batua

Fadli
Fadli

Senin, 02 Agustus 2021 15:40

Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol E Zulpan.
Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol E Zulpan.

MAKASSAR, DATAKITA.CO – Ditreskrimsus Polda Sulsel menetapkan 13 orang sebagai tersangka kasus dugaan korupsi pembangunan RS Batua, Kota Makassar.

Dalam kasus ini diduga mengakibatkan kerugian negara hingga Rp20 miliar.

Ke-13 orang yang dijadikan tersangka itu masing-masing berinisial dr AN, dr SR, MA, FM, HS, MW, AS, MK, AIHS, AEH, DR, APR dan RP.

“Sebanyak 13 orang yang ditetapkan sebagai tersangka, mereka dianggap telah melakukan perbuatan melanggar hukum yang menyebabkan kerugian negara,” kata Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol E Zulpan, Senin (2/8/2021).

Menurutnya, bahwa para tersangka diduga melakukan tindak pidana korupsi pembangunan gedung Puskesmas Batua pada Dinas Kesehatan Kota Makassar yang dibiayai oleh APBD 2018 sebesar Rp25 miliar lebih.

“Seluruh tersangka saat ini menjalani pemeriksaan, dan belum dilakukan penahanan,” tambahnya.

Mereka dikenakan pasal sebagaimana dimaksud dalam pasal 2 ayat (1) Subs pasal 3 UU No. 31 Tahun 1999 tentang pemberantasan Tinndak Pidana Korupsi sebagaimana telah diubah dengan UU No 20 tahun 2001 tentang perubahan atas UU No 31 tahun 1999 tentang pemberantasan Tindak Pidana Korupsi Jo 55 ayat (1) ke 1E KUHPidana.

 Komentar

 Terbaru

POLITIK20 April 2024 11:51
IAS Optimistis Dapat Rekomendasi Golkar untuk Maju Pilgub Sulsel
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Persaingan merebut rekomendasi tunggal Partai Golkar untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulawesi Selatan akan berlangsung...
MAKASSAR20 April 2024 10:15
Konjen Filipina Marry Jennifer Terkesan dengan Makassar: Tempatnya Indah dan Makanannya Lezat
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Walikota Makassar Moh Ramdhan Pomanto bersama dengan jajaran pemerintah kota tak pernah gagal membuat tamu-tamu terkesan...
DAERAH19 April 2024 23:55
Dewan Adat Saoraja Bone Anugerahi Pj Gubernur Bahtiar Gelar Adat Daeng Mappuji
BONE, DATAKITA.CO – Dalam sebuah upacara adat yang penuh makna, Dewan Adat Saoraja Kabupaten Bone resmi menganugerahkan gelar adat kepada Penjab...
MAKASSAR19 April 2024 16:41
Sinergi Basarnas dan Pemerintah Sulsel dalam Penanganan Bencana Semakin Kuat
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Bahtiar Baharuddin, mengapresiasi Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BNPP) at...