Logo Datakita.co

Hadiri Festival Vaksinasi, Jokowi: Makassar Bisa Dijadikan Kota Percontohan

Fadli
Fadli

Kamis, 18 Maret 2021 20:10

Plt Gubernur Sulsel mendampingi Presiden RI, Joko Widodo, meninjau pelaksanaan Festival Smart Vaksinasi Makassar di Hotel Dalton, Jalan Perintis Kemerdekaan, Makassar, Kamis (18/3/2021) kemarin. Vaksinasi itu diikuti oleh 500 guru di Kota Makassar.
Plt Gubernur Sulsel mendampingi Presiden RI, Joko Widodo, meninjau pelaksanaan Festival Smart Vaksinasi Makassar di Hotel Dalton, Jalan Perintis Kemerdekaan, Makassar, Kamis (18/3/2021) kemarin. Vaksinasi itu diikuti oleh 500 guru di Kota Makassar.

MAKASSAR, DATAKITA.CO – Presiden Republik Indonesia Joko Widodo hadir pada Festival Vaksinasi Makassar yang dihelat di Hotel Dalton Makassar, Kamis (18/3/2021).

Melihat langsung proses vaksinasi dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat membuatnya berdecak kagum.

“Kota Makassar ini bisa dijadikan kota percontohan untuk daerah lainnya di Indonesia, saya melihat sendiri bagaimana protokol kesehatan ditetapkan dengan jumlah penerima vaksin sekitar 500 orang. Terima kasih kerjasamanya,” kata Jokowi.

Presiden Jokowi nampak mendekati salah satu petugas medis yang sedang melayani peserta vaksin yang duduk dengan menjaga jarak. Jokowi juga menyempatkan berbincang-bincang dengan penerima vaksin.

Sementara itu Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan “Danny” Pomanto mendampingi Presiden Jokowi mengatakan festival ini adalah trekking terbaik memutus pergerakan virus covid-19.

“Festival Vaksinasi Makassar ini kita buat dengan metoda baru yakni dengan tracing digital. Jadi dapat dengan mudah mendeteksi siapa saja yang terpapar virus ini,” kata Danny.

Dalam festival vaksinasi yang dihadiri oleh para tenaga pendidik ini diciptakan suasana nyaman dan menepis ketakutan warga akan vaksin.

 Komentar

 Terbaru

DAERAH19 April 2024 23:55
Dewan Adat Saoraja Bone Anugerahi Pj Gubernur Bahtiar Gelar Adat Daeng Mappuji
BONE, DATAKITA.CO – Dalam sebuah upacara adat yang penuh makna, Dewan Adat Saoraja Kabupaten Bone resmi menganugerahkan gelar adat kepada Penjab...
MAKASSAR19 April 2024 16:41
Sinergi Basarnas dan Pemerintah Sulsel dalam Penanganan Bencana Semakin Kuat
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Bahtiar Baharuddin, mengapresiasi Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BNPP) at...
POLITIK19 April 2024 13:30
Apiaty Amin Syam Sebut Perda Perlindungan Guru Buat Mereka Nyaman Mengajar
MAKASSAR, DATAKITA CO – Anggota DPRD Kota Makassar, Apiaty Amin Syam menggelar penyebarluasan informasi produk hukum daerah, yaitu sosialisasi P...
MAKASSAR19 April 2024 11:37
Embarkasi Makassar Akan Berangkatkan 16.364 Jemaah Haji, Berikut Jadwal Rencana Perjalanan Haji 2024
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Kantor Wilayah Kementerian Agama Sulsel, melalui Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah (Dirjen PHU) Ikbal Ismail ...