Logo Datakita.co

Gerindra Makassar Gelar Buka Puasa Bersama, Perkuat Komitmen Kawal Program Presiden Prabowo

Fadli
Fadli

Rabu, 26 Maret 2025 22:27

Gerindra Makassar Gelar Buka Puasa Bersama, Perkuat Komitmen Kawal Program Presiden Prabowo

MAKASSAR, DATAKITA.CO – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kota Makassar menggelar acara silaturahmi sekaligus buka puasa bersama seluruh kader di Hotel Grand Asia, Jalan Boulevard Makassar, Rabu (26/3/2025).

Momentum ini juga untuk mempererat solidaritas antar kader serta memperkuat komitmen dalam mengawal program pemerintahan Presiden Prabowo Subianto di Kota Makassar.

Tak hanya dihadiri oleh kader dan pengurus Partai Gerindra, acara ini juga mengundang anak-anak dari Panti Asuhan Nurul Taqwa, Kecamatan Rappocini, sebagai bentuk kepedulian sosial.

Sejumlah anggota DPRD Makassar Fraksi Gerindra, struktur kepengurusan dari tingkat kecamatan hingga kelurahan serta para calon legislatif Gerindra Kota Makassar turut meramaikan kegiatan ini.

Ketua DPC Partai Gerindra Makassar, Eric Horas mengatakan seluruh kader Gerindra siap mengawal program-program Presiden Prabowo hingga ke seluruh pelosok Kota Makassar.

“Sebagai kader, kami memiliki tanggung jawab untuk memastikan program dari Pak Presiden Prabowo dapat dijalankan dengan baik hingga ke seluruh pelosok Kota Makassar. Kami akan terus mengawal dan mendukung kebijakan beliau demi kemajuan masyarakat,” ujar Eric Horas.

Selain sebagai ajang silaturahmi, acara ini juga menjadi sarana pendidikan politik bagi para kader pasca-Pilkada Serentak 2024. Kader Gerindra dibekali pemahaman tentang strategi dalam mengawal kebijakan pemerintah, sehingga dapat lebih efektif dalam menjalankan peran politiknya di tengah masyarakat.

Wakil Ketua DPRD Kota Makassar ini juga menambahkan ke depan, Gerindra Makassar akan semakin memperluas jangkauan kegiatan serupa dan menjadikannya sebagai tradisi tahunan di bulan Ramadan.

“Ke depan struktur Gerindra akan semakin berkembang. Kami akan melibatkan lebih banyak elemen masyarakat agar acara ini semakin meriah. Ini juga menjadi ajang kebersamaan bagi seluruh kader dan pengurus dalam memaknai bulan suci Ramadan, terutama setelah melewati Pilkada Serentak,” pungkas Eric.

 Komentar

 Terbaru

MAKASSAR25 April 2025 17:28
Sinergi HMI dan Pemerintah, Wagub Harap Promosikan Sulsel Lewat Agenda L3
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menerima audiensi dari Pengurus Badan Koordinasi (Badko) Himpunan Maha...
MAKASSAR24 April 2025 22:52
Lepas 1.165 JCH Asal Makassar, Appi Titip Doakan Kebaikan Kota Daeng
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Walikota Makassar Munafri Arifuddin melepas 1.165 Jemaah Calon Haji (JCH) asal Makassar, di Auditorium KH Muhiddin Zain ...
MAKASSAR24 April 2025 18:13
Di Hadapan Menteri, Gubernur Terima Kasih ke Presiden Prabowo Jadikan Sulsel RPJMN Ekraf
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman berkomitmen untuk menjadikan Sulsel sebagai pusat kreatif (creative hu...
BERITA24 April 2025 18:02
Berkas Tak Lengkap, Sidang Yayasan Atma Jaya Makassar Kembali Ditunda
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Sidang sengketa Yayasan Atma Jaya Makassar kembali ditunda, lantaran berkas tergugat intervensi tidak lengkap. Diketahui, da...