Logo Datakita.co

Dukungan Partai Non-Parlemen Tambah Kekuatan Appi-Aliyah

Fadli
Fadli

Jumat, 30 Agustus 2024 18:28

Ilustrasi (int)
Ilustrasi (int)

MAKASSAR, DATAKITA.CO – Sebanyak tiga partai politik (parpol) non-parlemen mendukung pasangan calon walikota dan wakil walikota Makassar, Munafri Arifuddin dan Aliyah Mustika Ilham (Appi-Aliyah). Yaitu, Partai Ummat, Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), dan Partai Bulan Bintang (PBB).

Ketiga partai tersebut secara resmi menyerahkan rekomendasi dukungan mereka kepada pasangan Appi-Aliyah pada Kamis (29/8) pagi.

“Kami yakin, tekad Appi-Aliyah untuk membangun Kota Makassar akan diiringi dengan sikap yang amanah. Makassar membutuhkan pemimpin yang amanah seperti pasangan ini,” ungkap Ketua Partai Ummat Kota Makassar, Naspul Sulaiman, Jumat (30/8/2024).

Dukungan dari PBB, PKN, dan Partai Ummat datang hanya sehari setelah Partai Hanura juga memutuskan bergabung dengan pasangan MULIA. Hal ini semakin memperkuat posisi Appi-Aliyah dalam kontestasi Pilwalkot Makassar 2024.

“Dengan bergabungnya Hanura, PBB, PKN, dan Partai Ummat, pasangan MULIA kini didukung oleh tujuh partai politik,” ujar Munafri Arifuddin.

Sebelumnya, Partai Golkar, Partai Demokrat, dan Partai Perindo telah lebih dulu memberikan rekomendasi untuk mengusung pasangan Appi-Aliyah dalam Pilwalkot Makassar 2024. Pasangan ini telah mendaftar di KPU Makassar Kamis kemarin (29/8/2024), setelah melakukan deklarasi di Anjungan Bugis Pantai Losari.

Ketua DPC PBB Makassar, Arman Muis, menegaskan bahwa keputusan PBB untuk mendukung pasangan Appi-Aliyah didasari oleh keyakinan bahwa mereka memiliki peluang besar untuk memenangkan Pilwalkot.

“Kami di PBB Makassar ingin menang. Setelah mempertimbangkan berbagai faktor, kami melihat pasangan Appi-Aliyah memiliki potensi besar untuk menang,” ujarnya.

Dengan bergabungnya PBB, PKN, dan Partai Ummat, pasangan Appi-Aliyah semakin percaya diri menghadapi Pilwalkot Makassar 2024.

“Bergabungnya PBB, PKN, dan Partai Ummat menunjukkan bahwa pasangan MULIA kini mendapatkan dukungan luas dari berbagai partai politik,” tambahnya.

 Komentar

 Terbaru

OLAHRAGA16 September 2024 18:12
Kalah dari Arema FC, PSM Makassar Harus Cepat Move On: Bersiap Hadapi PSIS
BALIKPAPAN, DATAKITA.CO – Pil pahit kekalahan terpaksa ditelan PSM Makassar. Pada pekan kelima BRI Liga 1 2024/25, Tim Ayam Jantan dari Timur ta...
MAKASSAR16 September 2024 17:43
Demokrat Sulsel Akan Beri Kompensasi Caleg Gagal
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Demokrat Sulsel telah menyiapkan kompensasi bagi calon Legislatif (Caleg) gagal duduk di par...
POLITIK16 September 2024 16:51
Disambut Antusias Warga Sangkarrang, Jubir Sehati Iwan Garuda: Masyarakat Pulau Yakin Ada Perubahan Jika Seto-Kiki Pimpin Makassar
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Kandidat calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Andi Seto Asapa-Rezki Mulfiati Lutfi berkomitmen akan menaruh per...
POLITIK16 September 2024 15:10
Seto-Rezki Janji Bangun Dermaga, PLTS, Pemenuhan Air Bersih Hingga Pemecah Ombak Untuk Warga Sangkarrang
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Kandidat calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Andi Seto Asapa-Rezki Mulfiati Lutfi berkomitmen akan menaruh per...