MAKASSAR, DATAKITA.CO – Sejumlah oknum demonstran yang melakukan aksi penolakan Omnibus Law atau Undang-undang Cipta Kerja di depan Kampus Universitas Negeri Makassar (UNM) melakukan pembakaran Ambulance dan Pengrusakan Kantor NasDem Makassar, Kamis (22/10/2020) malam.
Ketua NasDem Makassar, Andi Rachmatika Dewi menyayangkan adanya pengrusakan kantor dan pembakaran ambulance NasDem yang dilakukan sejumlah oknum demonstran tersebut.
“Silahkan teman-teman mahasiswa unjuk rasa, itu hak teman-teman, yang kami sayangkan sekali adanya pengrusakan kantor dan pembakaran ambulance NasDem yang sering kami gunakan untuk melayani masyarakat makassar,” ujar legislator sulsel tersebut saat di hubungi datakita.co melalui telefon selulernya.
Baca Juga :
Lebih lanjut, Cicu sapaan akrab Andi Rachmatika Dewi, berharap pihak kepolisian mengusut tuntas kasus pengrusakan yang merugikan partai nasdem.
“Kami minta kepada pihak kepolisian mengusut tuntas kasus ini, jangan sampai demonstrasi yang berlangsung tadi disusupi oleh oknum-oknum yang tidak bertanggungjawab. Kami tidak berpraduga, kami berharap ini diusut tuntas karena kejadian tersebut sangat merugikan Partai NasDem Kota Makassar,” tutupnya. (*)
Komentar