Logo Datakita.co

Arifin Dg Kulle Ajak Warga Sebarluaskan Perda Perlindungan Anak

Aditya
Aditya

Minggu, 14 Februari 2021 16:23

Anggota DPRD Makassar, Arifin Dg Kulle sosialisasikan Perda Perlindungan Anak, di Hotel Prima, Jl Ratulangi, Minggu (14/2/2021).
Anggota DPRD Makassar, Arifin Dg Kulle sosialisasikan Perda Perlindungan Anak, di Hotel Prima, Jl Ratulangi, Minggu (14/2/2021).

MAKASSAR, DATAKITA.CO – Anggota DPRD Kota Makassar, Arifin Dg Kulle menggelar sosialisasi penyebarluasan informasi dan produk hukum ke masyarakat. Sosper ini mengenai Perda nomor 5 tahun 2018 tentang Perlindungan Anak yang dihelat di Hotel Prima, Minggu (14/2/2021).

Kata Arkul–sapaan akrabnya, masih banyak masyarakat yang belum mengetahui adanta regulasi terkait Perlindungan Anak. Sehingga, ia mengajak warga untuk menyeberluaskan Perda Perlindungan Anak, khususnya di Kelurahan Manuruki.

“Kita ajak warga yang hadir hari ini bisa menyebarluaskan Perda Perlindungan Anak dilingkunga masing-masing,” cetus Arifin Dg Kulle.

Sambung legislator fraksi Demokrat ini, Perda ini wajib dipahami semua pihak bahwa kebutuhan anak harus dipenuhi bahkan mendapat perlindungan dari negara. Misalnya, hak untuk bermain.

“Harapan kita Perda ini bisa menjadi acuan terhadap orang tua agar tidak terjadi salah didik,” jelasnya.

Terpisah, Narasumber Sosialisasi Perda, Adi Fadli mengatakan, anak berdasarkan UU 35 tahun 2014 tentang Perlindungan Anak bahwa anak itu dibawah 17 tahun. Sehingga, perlu perlindungan dan perhatian pemerintah.

“Anak itu generasi masa depan suatu bangsa. Jika, anak rusak maka suatu bangsa juga akan rusak,” tandasnya.

Kata dia, anak ini amanah yang diberikan oleh AllahSWT, baik sebagai orang tua, masyarakat, dan pemerintah. Sehingga, regulasi ini penting untuk diketahui semua golongan.

“Kalau kita pengusaha, maka usaha ini punya hubungan dengan perlindungan anak. Contoh, pekerjakan anak dibawah umur itu melanggar undang-undang,” katanya. (*)

 Komentar

 Terbaru

MAKASSAR29 Maret 2024 11:53
Di Hadapan Menteri PPPA, Pj Sekda Perkenalkan Program Longwis dan Jagai Anakta
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Pj Sekda Kota Makassar, Firman Hamid Pagarra menyambut kunjungan kerja Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan A...
MAKASSAR29 Maret 2024 11:07
Pj Sekprov Sulsel Minta Forum RTD Segera Bentuk Satgas Stunting
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Kasus stunting menjadi salah satu prioritas Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan. Saat membuka Forum Koordinasi Stunting...
MAKASSAR28 Maret 2024 23:46
Pj Gubernur Ingin Arus Mudik Berjalan Lancar, Berikut Imbauan dan Instruksinya
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Penjabat Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin, memimpin langsung Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Operasi Terpusat Ketupa...
MAKASSAR28 Maret 2024 19:59
DPRD Sulsel Gelar Rapat Paripurna Tentang 4 Ranperda Inisiatif DPRD
MAKASSAR, DATAKITA.CO – DPRD Sulsel menggelar rapat paripurna yang dilaksanakan di ruang rapat paripurna DPRD Sulsel, Kamis, 28 Maret 2024. Rapa...