Logo Datakita.co

Angin Kencang Rusak 22 Rumah Warga di Pinrang

Fadli
Fadli

Minggu, 17 Maret 2024 15:58

Angin Kencang Rusak 22 Rumah Warga di Pinrang

PINRANG, DATAKITA.CO – Sebanyak 22 unit rumah warga Desa Tassiwlaie, Kecamatan Suppa, Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan, rusak diterpa badai angin kencang yang terjadi Sabtu dini hari.

Kejadian ini menyebabkan 9 rumah warga rusak berat, 1 rusak sedang dan 12 lainnya rusak ringan termasuk sebuah perahu nelayan yang juga ikut mengalami kerusakan akibat bencana ini.

Terkait peristiwa ini, Bupati Pinrang Irwan Hamid turun langsung untuk melihat kondisi warga terdampak bersama beberapa pihak terkait, Ahad (17/4/2024).

Pada kesempatan ini, Bupati Irwan mengungkapkan bahwa, bencana seperti ini memang kerap terjadi pada musim-musim pancaroba seperti saat ini.

Olehnya itu, lanjutnya, untuk menunjukkan rasa empati, Pemerintah Kabupaten Pinrang akan mengupayakan langkah terbaik untuk segera menyalurkan bantuan berupa kebutuhan pokok dan uang tunai bagi warga terdampak.

Bupati Irwan juga meminta warga terus meningkatkan kewaspadaan akan potensi bencana yang masih mungkin terjadi terutama bencana alam hidrometeorologi dan angin kencang yang kerap menimpa warga yang bermukim di pesisir.

 Komentar

 Terbaru

MAKASSAR15 Februari 2025 22:21
Mendiktisaintek: Saya Bangga Capaian yang Dilakukan Unhas sebagai PTNBH
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Menteri Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi, Prof. Ir. Satriyo Soemantri Brojonegoro, M.Sc., Ph.D., menyampaikan apre...
MAKASSAR15 Februari 2025 17:31
Pj Gubernur Sulsel Tegaskan Tak Ada Tenaga Honorer Dirumahkan karena Efisiensi Anggaran
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Penjabat Gubernur Sulsel Prof Fadjry Djufry menegaskan tidak ada tenaga honorer di lingkup Pemprov Sulsel yang dirumahka...
BERITA15 Februari 2025 12:11
Dokter Koboi: Atur Pola Makan Sahur dan Buka Puasa agar Sehat Sambut Lebaran Idul Fitri
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Menjelang bulan suci Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri, menjaga kesehatan dengan pola makan yang baik menjadi hal yang pe...
OLAHRAGA15 Februari 2025 08:25
Lawan PSIS, PSM Berpeluang Diperkuat Sang Kapten Yuran Fernandes
MAKASSAR, DATAKITA.CO – PSM Makassar mendapat tenaga baru. Sang kapten Yuran Fernandes, berpeluang tampil melawan PSIS Semarang pada pekan 23 BR...