Logo Datakita.co

AIA Peduli Bantu Korban Banjir Masamba

Aditya
Aditya

Sabtu, 25 Juli 2020 18:21

AIA Peduli Bantu Korban Banjir Masamba

LUWU UTARA, DATAKITA.CO – Bantuan untuk masyarakat korban banjir bandang di Luwu Utara (Lutra), Sulawesi Selatan (Sulsel), terus berdatangan. Tak terkecuali dari Wakil Ketua Gerindra Sulsel, Andi Iwan Darmawan Aras (AIA).

Andi Iwan Darmawan Aras kembali menyalurkan bantuan kemanusiaan yang dikirim langsung tim relawannya.

“Sebagai bentuk keprihatinan beliau, Pak Iwan Aras meminta tim menyalurkan bantuan bagi korban yang ada di lokasi bencana,” ujar relawan AIA Peduli, Andi Ryan Tenri Tatta Golgo, Sabtu (25/7/2020).

Andi Ryan mengatakan, penyaluran bantuan tersebut diserahkan kepada pengurus Partai Gerindra Luwu Utara untuk disalurkan bagi para pengungsi korban banjir Lutra.

Adapun bantuan yang akan disalurkan pada tahap ini diantaranya, perlengkapan dapur seperti kompor gas dan tabungnya, genset, sarung, ikan kaleng, sandal jepit, pakaian dalam perempuan dan laki-laki, terpal untuk tenda, makanan bayi, kelambu, obat-obatan dan lain-lain.

“Bantuan kali ini dari Andi Iwan Aras merupakan kebutuhan yang mendesak dan sangat diperlukan bagi para pengungsi,” ujarnya.

“Berdasarkan hasil investigasi kita, masyarakat saat ini sangat membutuhkan bantuan seperti ini dari puang Iwan. Perlu kita ketahui bahwa Puang Iwan ini adalah salah satu tokoh di Sulawesi Selatan dan kebanggaan kita semua yang duduk komisi V DPR RI,” imbuhnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

Legislatif12 Februari 2025 22:19
Komisi A DPRD Makassar Gelar RDP, Bahas Aktivitas Gudang Dalam Kota
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Komisi A DPRD Kota Makassar menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) terkait aduan masyarakat mengenai aktivitas pergudanga...
Legislatif12 Februari 2025 17:35
Ratusan Guru Tuntut Kepastian SK Sertifikasi, DPRD Makassar Desak Pemkot Bertindak
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Ratusan guru di Kota Makassar mendatangi Kantor DPRD Makassar pada Rabu (12/2/2025). Mereka menyuarakan aspirasinya terk...
MAKASSAR12 Februari 2025 16:07
Makassar Kini Miliki 5 PAUD Negeri, Langkah Awal Menuju Pemerataan Pendidikan Anak Usia Dini
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Kota Makassar kini memiliki lima PAUD Negeri yang baru diresmikan sebagai bagian dari upaya meningkatkan layanan pendidikan ...
MAKASSAR12 Februari 2025 14:23
Prof Fadjry Djufry Tegaskan Pemerintah Daerah Wajib Efisiensi Anggaran
MAKASSAR, DATAKITA.CO – Presiden Prabowo Subianto melalui Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2025 memerintahkan seluruh Kementerian dan Lembaga, P...